Pimpin Upacara Bendera, Camat Mariso Perintahkan Jajarannya Ikut Sukseskan APEKSI 2023

GADINGNEWS, MAKASSAR – Camat Mariso Juliaman, S.Sos memimpin langsung upacara bendera di lingkup kecamatan Mariso yang diikuti oleh seluruh kepala Seksi, Lurah, Staff ASN dan Laskar Pelangi di halaman kantor Camat Mariso, Kota Makassar, Senin (12/6/2023)

Dalam arahannya, Juliaman, S.Sos mengingatkan segenap jajarannya untuk bersama-sama ikut serta menyukseskan program pemerintah kota Makassar yang dimana akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan APEKSI 2023 dan akan dihadiri oleh seluruh kepala daerah kabupaten/kota yang diketahui akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

Bacaan Lainnya

“Kami mengajak untuk seluruh Lurah dan Staff untuk bersama-sama ikut serta menyukseskan program pemerintah kota Makassar yang dimana dalam waktu dekat ini akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan APEKSI”, ujarnya.

Selain itu, Camat Mariso juga menekankan kepada seluruh Lurah dan Staffnya untuk senantiasa memperhatikan kebersihan lingkungan di wilayahnya masing-masing.

“Olehnya itu, ditekankan kepada seluruh Lurah dan Staff untuk memperhatikan kebersihan lingkungannya masing-masing”, sambungnya.

Camat Mariso juga memberikan arahannya kepada seluruh Laskar Pelangi agar senantiasa meningkatkan skill atau kemampuannya dalam melaksanakan tugas seperti penguasaan IT dan lain sebagainya karena untuk menjadi pelayan masyarakat harus perlu senantiasa meningkatkan pengetahuan dan juga menjaga kedisiplinan.(*)

Pos terkait