Cabor Sepakbola di Porprov 2022, Beni Iskandar Optimis Bisa Raih Medali Emas

GADINGNEWS, MAKASSAR – Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar, menghadiri pembukaan Porprov Sulsel 2022 di Kabupaten Sinjai, Sabtu (22/10/2022).

Selaku bapak Angkat dari Cabor Sepakbola Kontingen Makassar, Beni juga menyempatkan bertemu dengan tim sepakbola Makassar.

Kehadiran Beni dan menemui tim sepakbola Makassar di lokasi PORPROV Sulsel di Sinjai itu sebagai bentuk dukungan kepada pemain dan official sepakbola Makassar.

Beni mengatakan dirinya akan senantiasa mendukung tim sepakbola Makassar meraih medali emas di ajang Porprov.

Apalagi dalam 20 tahun terakhir, tim sepakbola Makassar belum pernah lagi mendapat medali emas di ajang yang sama,

“Kami optimis Cabor sepakbola bisa meraih medali emas dan bonus akan menanti bagi kontingen atlet sepak bola kota Makassar,” kata Beni. (*)

Pos terkait