Jelang Dinikahi Kaesang, Jalan Depan Rumah Erina Diaspal, Anggaran Dari Mana?

GADINGNEWS, JAKARTAPernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono sudah di depan mata. Pernikahan anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut nantinya akan dilakukan pada bulan Desember 2022.

Menjelang hari besarnya itu, jalan di depan rumah Erina Gudono kini sedang diaspal. Pengaspalan jalan tersebut sudah mulai dilakukan sejak Rabu (9/11/2022) kemarin.

Panjang jalan yang diaspal tidak sampai 500 meter, hanya sekitar 387 meter yaitu dimulai dari jalan depan rumah Erina Gudono hingga Jalan Kaliurang.

Kira-kira siapa yang biayai pengaspalan tersebut? Biaya pengaspalan tersebut berasal dari Anggaran Penerimaan dan Belanja Daerah (APBD) Sleman dengan total sekitar Rp 190 juta.

 

 

Lanjut ke halaman berikutnya

Pos terkait